Tindak Tutur Ilokusi Pada Iklan Produk Kecantikan di Instagram

Authors

  • Maisaroh Universitas Indraprasta Pgri Jakarta
  • Salwa Nafisah Azzahroh Universitas Indraprasta Pgri Jakarta
  • Sister Sendaria Taringan Universitas Indraprasta Pgri Jakarta

Keywords:

pracmatics, speach acts, advertising

Abstract

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan beberapa jenis dan fungsi berupa tindak tutur ilokusi pada iklan produk kecantikan di instagram. Penelitian ini menggunakan metode deskriftif kualitatif. Objek penelitian ini adalah tuturan iklan produk kecantikan yang ada di instagram Ponds,Wardah, Safi, Ertos, Ebrightskin, SK II, Nivea, dan Garnier Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peneliti menemukan 5 jenis dan fungsi tindak tutur ilokusi. Tindak tutur ilokusi merupakan suatu tuturan yang memiliki sifat pernyataan, tawaran, penjelasan, dan dapat digunakan untuk melakukan sesuatu. Tindak tutur merupakan makna tuturan yang dimaksud oleh penutur. Hasil dari penelitian ini ditemukan 5 jenis dan fungsi tindak ilokusi. Kelima jenis dan fungsi tersebut adalah, tindak tutur ilokusi asertif, direktif, komisif, ekspresif, dan deklarasi. Jenis dan fungsi tindak ilokusi tersebut dapat ditemukan setelah melakukan pengamatan mengenai terjadi tuturan dan proses analisis data secara mendalam. Dalam penelitian iklan produk kecantikan terdapat 38 video yang di unggah januari sampai dengan juli 2020 pada akun instagram Ponds,Wardah, Safi, Ertos, Ebrightskin, SK II, Nivea, dan Garnier.

 

Kata Kunci:  Pragmatik, tindak tutur, iklan

Abstract

The purpose of this study is to describe several types and functions of illocutionary speech acts in beauty product advertisements on Instagram. This study uses a qualitative descriptive method. The object of this research is beauty product advertisements on Instagram Ponds,Wardah, Safi, Ertos, Ebrightskin, SK II, Nivea, dan Garnier. The results of this study indicate that the researcher found 5 types and functions of illocutionary speech acts. Illocutionary speech act is a speech that has the nature of a statement, offer, explanation, and can be used to do something. Speech act is the meaning of speech intended by the speaker. The results of this study found 5 types and functions of illocutionary acts. The five types and functions are assertive, directive, commissive, expressive, and declaration illocutionary speech acts. The types and functions of these illocutionary acts can be found after observing the speech and the in- depth data analysis process. In research on beauty product advertisements, there are 38 videos uploaded from January to July 2020 on the Instagram accounts of Ponds, Wardah, Safi, Ertos, Ebrightskin, SK II, Nivea, and Garnier.

 

Keywords: Pragmatics, spech acts, advertising

 

References

Arie, Elisabet. 2017. Tindak tutur pada iklan radio di yogyakarta.Universitas Sanata Darma

Astuti. 2016. Tindak tutur ilokusi dalam iklan di radio Female 97.9 FM Jakarta. Universitas pamulang.

Andri, Prasetya, Rian. 2017. Tindak tutur pada iklan produk makanan cepat saji di televisi dan implikasinya.

Chaer, Abdul. 2014.Linguistik Umum.Jakarta:Rineke Cipta.

Chaer, Abdul. 2014. Sosiolinguistik: Perkenalan Awal. Jakarta: Rineka Cipta.

Dakhwati, Nuur, Bayina. 2016. Tindak tutur direktif dalam slogan pendidikan di SDN Rahayu Cisauk (Kab.Tangerang). Universitas Pamulang.

https://www.instagram.com/p/B6fcLnRnkN W/?igshid=1u0n4lhmoda9h

https://www.instagram.com/p/BzhGuM4Fg4 E/?igshid=1gep621ambiys

https://www.kkbi.web.id

Kridalaksana, Harimuti. 2001. Kamus Linguistik. Jakarta: Gramedia.

Leech, Geoffrey. 1993. Prsip-Prinsip Pragmatik.Jakarta: Universitas Indonesia Press.

Munawaroh. 2017. Tindak tutur wacana iklan kormesial produk kecantikan pada media sosial line bulan maret- april 2016.

Moeleng, Lexi J. 2010. Metode Penelitian Kulintatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Novianti, Hasmi. 2017. Analisis tindak tutur ilokusi iklan perdagangan di radio Haru FM payukumbuh priode maret-april 2016.

Pamungkas, Cahyo. 2018. Analisis ilokusi pada iklan dalam majalah tempo november dan desember 2017. Universitas yogyakarta.

Rustono. 1999. Pokok-pokok Pragmatik. Semarang; IKIP Semarang Press.

Sudaryat, Yayat. 2009. Makna dalam Wacana. Bandung: CV. Yrama Widya.

Tarigan, Henry Guntuk. 2009. Pengantar pragmatic. Bandung: Angkasa Bandung.

Wijana, I Dewa Putu. 2009. Analisis Wacana Pragmatik. Yuma Pustaka.

Wijana, I Dewa Putu. 1996. Dasar-dasar Pragmatik. Yogyakarta: Adi Yogyakarta.

Widyatama, Rendra. 2005. Pengantara Periklanan. Jakarta Pusat: Buana Pustaka Indonesia.

Yule, George. 1996. Pragmatik. Diterjemahkan oleh Indah Fajar Wahyuni. Yogyakarta: Pustaka Pelajar

Downloads

Published

2024-06-08

How to Cite

Maisaroh, Salwa Nafisah Azzahroh, & Sister Sendaria Taringan. (2024). Tindak Tutur Ilokusi Pada Iklan Produk Kecantikan di Instagram. JUPENSAL : Jurnal Pendidikan Universal, 1(2), 420–428. Retrieved from https://journalwbl.com/index.php/jupensal/article/view/281